Seperti kata pepatah: "Tidak ada keberhasilan tanpa adanya pengorbanan" Jika ingin mendapatkan kesuksesan, maka kita harus berusaha keras.
Di dalam video yang akan kita bahas, ada seorang murid bertanya pada gurunya, "Apakah di dalam hidup ini kita harus selalu bekerja keras?" Sang guru pun menjawab, "Tidak perlu. Kita boleh bersantai-santai setiap hari. Saat lelah ya beristirahat saja."
Sang guru melanjutkan, “Namun tahukah kamu, kata-kata yang paling menyakitkan dalam hidup adalah: ‘saya sebenarnya bisa’? Saya sebenarnya bisa menjadi orang yang lebih baik. Saya sebenarnya bisa menggapai cinta sejati. Saya sebenarnya bisa memanfaatkan kesempatan.”
Akhirnya sang guru mengatakan hal terpenting, “Kerja keras yang akan kita lakukan adalah agar suatu hari kita tidak merasa menyesal dan mengatakan: ‘saya sebenarnya bisa…’!”
Sesuatu yang kita lakukan mungkin memang tidak selalu berhasil. Namun jika sudah mengusahakannya dengan sungguh-sungguh, meskipun itu pada akhirnya gagal, kita tidak akan pernah menyesalinya kan?
0 komentar:
Post a Comment